Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Judul Blog yang Menarik dan Banyak Dikunjungi

Mastimon.com - Dalam sebuah blog, konten adalah salah satu hal yang sangat penting dimiliki. Oleh karena itu, tidak heran kalau banyak blogger akan menghabiskan banyak waktu mereka untuk memikirkan dan membuat konten artikel. Mulai dari membuat judul artikel yang menarik, isi artikel yang berkualitas dan gambar yang menarik juga. Nah, kali ini kita akan bahas bagaimana cara membuat judul blog yang menarik dan banyak dikunjungi.

Konten yang unik dan menarik berperan penting unuk menarik semakin banyak pengunjung. Tapi tidak cukup hanya isi konten artikel yang bagus, pemilihan judul harus sesuai dan menarik juga. Judul blog adalah bagian paling pertama yang akan dilihat oleh para pengunjung. Kalau judul artikel Anda tidak menarik, maka tidak banyak pasti yang akan mengklik blog Anda.

Judul blog yang menarik bisa memancing visitor untuk membaca keseluruhan artikel. Setelah berhasil mengunjungi blog, jika visitor merasa tertarik dengan konten Anda, bisa jadi dia akan membagikannya ke media sosial atau media lainnya. Dengan demikian, tidak menutup kemungkinan konten artikel Anda akan banyak dibaca.

Setelah mengetahui pentingnya membuat judul blog yang baik, mari simak bagaimana cara dan tipsnya membuat judul yang menarik dan banyak dikunjungi dibawah ini.

Cara Membuat Judul Blog yang Menarik dan Banyak Dikunjungi


1. Gunakan bahasa yang jelas

Pada saat Anda membuat judul artikel, pastikan kalau Anda menggunakan bahasa yang jelas. Maksudnya gunakan judul yang umum digunakan dengan kata kata sederhana dan efektif. Pilihlah kata kata yang bisa menggambarkan isi artikel Anda dengan baik.

2. Judul harus Sesuai dengan Isi Artikel

Judul artikel yang Anda berikan kepada para pembaca merupakan sebuah janji kepada mereka bahwa Anda menyediakan informasi sesuai dengan judulnya. Jadi tepati janji itu dengan membuat judul dan isinya harus sesuai. Jangan sampai membuat pengunjung Anda kecewa karena merasa isi artikel nya tidak sesuai dengan judul yang diberikan.

3. Tulis judul yang dapat menstimulun pembaca

Apa maksudnya membuat judul yang dapat menstimulun pembaca? Maksudnya adalah judul yang bisa menarik perhatian, terkesan sensasional dan membuat penasaran. Namun, meski demikian, hindari judul yang terlalu hiperbola, hendaknya judul tetap sesuai dengan isi artikel yang Anda buat. Contoh kata yang bisa menstimulun adalah mengawali judul dengan angka, atau diawali kata "tips", "panduan" atau berupa pertanyaan.

4. Jangan lupakan keyword seo

Tahukah Anda, keyword SEO adalah hal yang penting dalam penulisan digital, jadi keyword SEO tidak boleh ketinggalan. Keyword menjadi kata kata yang orang orang gunakan untuk mencari suatu topik artikel. Cobalah cari kata kunci yang sering dicari oleh banyak orang, lalu gunakan itu dalam judul Anda. Namun pastikan penggunaan keyword dalam judul artikel tetap natural dan sesuai dengan isi artikel.

5. Membuat judul yang ringkas

Judul blog yang baik adalah judul yang efesien, ringkas dan to the point. Tentu kalau kita memposisikan diri sebagai pembaca, lebih menyukai judul yang ringkas dan langsung ke intinya bukan? Jadi cobalah membuat sebuah judul yang terdiri dari 6 sampai 10 kata saja. atau sekitar 50 sampai 70 karakter saja. Hindari judul yang bertele tele dan terlalu panjang Terima kasih sudah berkunjung ke mastimon.com

Informasi diatas membahas tentang cara membuat judul blog yang menarik dan banyak dikunjungi. Ini hanya beberapa tips yang bisa Anda lakukan untuk membangun sebuah blog yang berhasil. Ingin belajar lebih lanjut, Anda bisa mengikuti les privat blogger pemula sambai bisa secara online. Terus kembangkan blog atau website Anda sampai mendapatkan hasil yang diinginkan.